Spiritual Tour

Dalam kehidupan moderen yang penuh dengan permasalahan,  wisata spiritual merupakan salah satu alternative untuk memperoleh kedamaian jiwa, karena berkaitan dengan alam, budaya, dan agama.

WISATA ROHANI / SPIRITUAL TOURS 3D 2N PACKAGE

ZIARAH KLENTENG BATUR & BALINGKANG 3D 2N PACKAGE (BUDHA)

(Code: TY BSP 01)

12222

Hari 01: Tiba di bali, dijemput kemudian diantar ke hotel, acara bebas.

Hari 02 :Usai sarapan pagi di hotel, peserta akan diajak ke Batubulan untuk menonton Tari Barong, mengunjungi kerajinan emas dan perak di Desa Celuk serta kerajinan patung kayu di Desa Mas. Perjalanan berikutnya ke Pura Goa Gajah, yaitu pura yang dibangun pada abad XI dan pura ini pula terdapat peninggalan Budha & Hindu yang berdampingan.

Kemudian menuju Kintamani untuk makan siang sambil menikmati suasana pegunungan serta pemandangan Gunung Batur yang dihiasi bebatuan lava serta indahnya  Danau Batur yang berada tepat di kaki gunung. Usai makan siang, menuju Pura Ulundanu Batur dan Pura Dalem Belingkang.

Setelah Berdoa dan berziarah di kedua klenteng di atas, kembali ke Hotel. Acara Bebas.

Hari 03: Usai sarapan pagi di hotel, diantar menuju bandara.

ZIARAH PEGAYAMAN 3D 2N PACKAGE  (ISLAM)

(Code: TY BSP 02)

Hari 01: Tiba di bali, dijemput kemudian diantar ke hotel, acara bebas.

Hari 02 : Usai sarapan pagi di hotel, menuju Candi Kuning, pasar tradisional yang menyediakan berbagai hasil pertanian pegunungan seperti buah-buahan, sayur-mayur, aneka bumbu dapur dan lain sebagainya. Yang tidak jauh dari pasar traditional ini terdapat danau, yaitu Banau Beratan yang mempunyai pemandangan yang indah. Dilanjutkan dengan Gitgit, obyek wisata air terjun yang banyak dikunjungi wisatawan. Selanjutnya beranjak menuju Kampung Muslim Pegayaman, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng.

Makan siang direstoran setempat. Kemudian menuju Kota Singaraja, kota tua yang pernah menjadi ibu kota propinsi dan banyak terdapat nilai sejarah, dimana kota ini memiliki pelabuhan tua sebagai pintu gerbang masuknya pasukan invantri Majapahit, para pedagang China, dan penjajah Belanda pada jaman dahulu. Kemudian diteruskan dengan mengunjungi Pantai Lovina, pantai  dengan hamparan pasir hitam yang berkilauan yang terkenal dengan satwa Lumba-lumbanya  dipermukaan laut pada  pagi hari. Sore hari kembali ke hotel

Hari 03: Usai sarapan pagi di hotel, diantar menuju bandara.

ZIARAH GUA MARIA PALASARI 3D 2N PACKAGE (KRISTEN)

(Code: TY BSP 03)

Hari 01: Tiba di bali, dijemput kemudian diantar ke hotel, acara bebas.

Hari 02 : Usai sarapan pagi di hotel, menuju Kabupaten Jembrana. Sepanjang perjalanan kita akan melihat pemandangan sawah, perbukitan serta pantai. Makan siang di restaurant setempat, kemudian ziarah ke Goa Maria Palasari atau Gereja Hati Kudus Yesus Palasari. Gereja ini bercorak Bali dan  penduduknya  dominan beragama Katolik. Di Gua Maria ini terdapat juga air suci yang berguna untuk penyembuhan jasmani maupun rohani. Tidak hanya penduduk sekitarnya, ataupun umat Kristen di Bali dan Indonesia, tetapi umat Kristen dari berbagai penjuru dunia pun berdoa dan berziarah ke tempat ini. Sore hari kembali ke hotel.

Hari 03: Usai sarapan pagi di hotel, diantar menuju bandara.

YOGA & FULL DAY TOUR PACKAGE

(Code: TY BSP 04)

Hari 01: Tiba di bali, dijemput kemudian diantar ke hotel, acara bebas.

Hari 02 : Pukul 05.30 bangun pagi dan mandi pagi kemudian menuju Bali India Foundation untuk mengikuti Yoga (07.00 – 08.00 ), terbuka untuk berbagai agama dan kepercayaan. 1 jam mengikuti yoga bersama Master of Yoga yaitu Dr. Somvir atau bersama guru lainnya, keselarasan tubuh pikiran dan jiwa sesuai dengan tujuan dari yoga itu sendiri bisa diperdalam disini. Konsultasi tentang yoga dan beberapa buku penunjang untuk selanjutnya bagi anda yang ingin mempelajari tentang yoga bisa anda dapatkan pula.  Sebelum dilanjutkan dengan Barong – Kintamani Full Day Tour, sarapan pagi di restoran setempat. Sore kembali menuju hotel (Sepanjang perjalanan mengunjungi 2 – 3 objek wisata serta pasar seni).

Hari 03: Usai sarapan pagi di hotel, diantar menuju bandara.

Leave a comment